Cara Merawat Tanaman Bunga Mawar Hias

Setelah mengetahui cara menanam bunga mawar dan cara menyetek mawar, kini tinggal merawat tanaman bunga mawar tersebut supaya tumbuh baik dan tentu saja banyak bunganya.

Cara merawat bunga mawar sebenarnya tidak jauh berbeda dengan tanaman lainnya. Ketersediaan air menjadi faktor utama untuk pertumbuhannya. Adapun cara merawat bunga mawar adalah sebagai berikut.

merawat bunga mawar
Cara Merawat Tanaman Bunga Mawar


1. Penyiangan


Semakin bertambahnya umur, tanaman bunga mawar akan semakin tinggi dan rimbun ditambah dengan ketersediaan unsur hara yang tinggi akan merangsang pertumbuhan rerumputan, ilalang dan belukar. Keberadaan gulma ini menjadi pesaing bagi tanaman dalam mencari makan. Oleh karena itu, gulma perlu disiangi dan dibuang.

Kegiatan penyiangan dilakukan sebulan sekali atau tergantung pertumbuhan gulma, mungkin bisa juga sekalian menggemburkan tanah dan memberi pupuk. Penyiangan gulma bisa dilakukan secara kimiawi dengan herbisida atau secara mekanis dengan mencabut secara manual.

2. Pemupukan


Jenis pupuk yang dianjurkan untuk tanaman bunga mawar adalah pupuk NPK. Saat pertumbuhan, berikanlah pupuk yang memiliki kandungan NPK seimbang dengan dosis setengah sendok teh selama 1 bulan sekali. Pada saat tanaman mawar berbunga, lakukan dengan memberikan pupuk yang memiliki kandungan P dan K tinggi dengan dosis 1-3 gram/liter air selama 1 minggu sekali.

3. Penyiraman


Pada fase awal pertumbuhan tanaman mawar atau sekitar umur 1-2 bulan setelah tanam, penyiraman dilakukan secara berkelanjutan setiap hari 1-2 kali. Selanjutnya, penyiraman disesuaikan dengan keadaan cuaca dan jenis media tanam. Hal ini berlaku juga untuk tanaman mawar yang ditanam di pot.

4. Pemangkasan


Untuk mempercantik penampilan atau mendapatkan bentuk tanaman yang diinginkan, pemangkasan mawar perlu dilakukan dengan cara nemotong batang atau cabang. Selain bertujuan untuk mempercantik tampilan tanaman mawar, pemangkasan juga bertujuan untuk memelihara tanaman agar tetap muda sehingga menghasilkan tunas baru yang produktif berbunga.

Cara Merawat Tanaman Bunga Mawar

Jika perawatan tanaman bunga mawar dilakukan secara tepat, tanaman dapat dipastikan akan sehat dan banyak menghasilkan bunga. Tetapi perlu diperhatikan jenis mawar yang sesuai untuk kondisi lingkungan Anda, karena bunga mawar kebanyakan berasal dari dataran tinggi. Selain itu pastikan juga media tanam yang digunakan subur, gembur, serta drainasenya baik dengan pH sesuai. Jangan lupa juga, letakkan mawar di tempat yang terkena sinar matahari terutama di pagi hari, karena mawar membutuhkan sinar matahari 5-6 jam sehari.

Tambahkan Komentar Sembunyikan